Tuesday, May 21, 2013

Teknologi Pesawat Tempur Mampu Lepas Landas Vertikal

5/21/2013 11:21:00 AM

detail berita
WASHINGTON - Pesawat tempur F-35 yang sebelumnya mampu menyerang tanpa terdeteksi oleh radar musuh, kini dikabarkan mampu lepas landas secara vertikal. Dengan demikian, armada jet Amerika Serikat (AS) ini bisa langsung melayang di udara (vertical takoff) tanpa harus "berlari" kencang dalam kecepatan tinggi.
Dilansir Examiner, Selasa (21/5/2013), F-35B merupakan versi Korps Marinir AS dari F-35 Lightning II yang baru-baru ini rampung dalam uji coba lepas landas vertikal. Video uji coba melayang vertikal ini diabadikan dalam sebuah video yang diunggah ke YouTube.

Percobaan tersebut dilakukan pada 10 Mei 2013 di Naval Air Station Patuxent River. Lockheed Martin, perusahaan pengembang pesawat tempur ini mengumumkan kemampuan F-35B pada 20 Mei 2013. 

Kemampuan pesawat tempur canggih ini dirancang untuk bisa segera terbang cepat dalam landasan pacu pendek secara vertikal. Pesawat juga bisa mendarat secara vertikal dari udara.

F-35 dikenal dengan nama Joint Strike Fighter yang ditujukan untuk tugas menyerang "diam-diam" atau siluman. Sehingga, hampir tidak bisa terdeteksi oleh radar musuh.

Militer AS membeli F-35B untuk menggantikan pesawat tempur AV-8B Harriers dan F/A-18 Hornets. Beberapa sekutu AS, termasuk Inggris dan Belanda, juga berencana untuk membeli F-35.

Video F-35B lepas landas vertikal dapat Anda saksikan melalui link ini.
(fmh)

sumber

Diposting oleh

Berbagi informasi untuk semua. Internet, desain grafis, software dan lain sebagainya. Semuanya bebas untuk dinikmati disini. Jangan lupa tinggalkan komentar agar blog ini semakin maju dan tetap hidup. Terima kasih.

0 tanggapan, kritik, saran, serta komentar.:

Post a Comment


 

© 2014 Saonone's. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top