CALIFORNIA - Google terus mengembangkan media sosial ke berbagai jenis. Setelah lumayan sukses dengan Google+, perusahaan itu tengah menyiapkan layanan baru bernama Google Latitude.
Secara garis besar, Google Latitude merupakan layanan di mana pengguna dapat melakukan check in lokasi. Pekan lalu, Google memperkenalkannya saat update Google Maps untuk Android, yang sekilas fitur ini mirip dengan Foursquare.
Dilansir Mashable, Senin (20/2/2012), Google memang tidak menyatakan dengan terbuka bahwa Latitude dihadirkan untuk menyaingi Foursquare, yang merupakan jejaring sosial berbasis lokasi terdepan.
Menurut pihak rakasasa software tersebut, Latitude merupakan fitur tambahan di versi terbaru dari Google Maps yang memamang memungkinkan pengguna untuk check in dan melihat lokasi yang sebelumnya disinggah. Namun melihat kemiripan fungsi yang diusungnya, Leaderboard boleh dibilang akan menjadi ancaman serius Foursquare.
Selain Google, layanan jejaring sosial lainnya seperti Facebook dengan Facebook Places dan Twitter juga telah menciptakan layanan serupa. Walaupun tanpa embel-embel 'Mayor' untuk penghuni yang rajin. (tyo)
0 tanggapan, kritik, saran, serta komentar.:
Post a Comment